Monday, July 06, 2009

Arti Sebuah Nama Capres dan Cawapres



Surabaya News,
Pemilu 2009 mendatang diperkirakan lebih heboh dari proses pemilu-pemilu sebelumnya. Mulai dari perebutan kursi jabatan di pemerintahan oleh banyak calon legislatif hingga perebutan singgasana kepresidenan. Banyak yang sudah dikorbankan untuk memperolehnya dan tidak sedikit yang merasa gagal dalam usahanya tersebut. Namun kegagalan dalam memperoleh kedudukan di kursi pemerintahan tidak menyurutkan semangat para kandidat partai untuk saling mendukung calon presiden masing-masing.

Tinggal dua hari tersisa untuk menanti detik-detik pemilihan umum. Berarti dua hari pula jabatan SBY – JK berakhir. Rencana-rencana yang mereka buat sejak 20 Oktober 2004 lalu akan diteruskan oleh presiden dan wakil presiden selanjutnya. Meski jabatan SBY – JK berakhir, mereka akan tetap menyelesaikan tugas-tugasnya hingga 20 Oktober 2009. Siapa pun yang akan memenangkan capres dan cawapres dalam satu putaran ini, masyarakat dihimbau untuk tidak terlalu percaya pada buah bibir dan takhayul yang menyatakan setiap pemilihan umum berlangsung banyak kejadian aneh yang terjadi.

Kadang masyarakat mengaitkan dengan pemilik nama presiden. Ketika Megawati menjabat sebagai presiden, masyarakat mengatakan akan terjadi banyak kerusuhan yang diibaratkan dari namanya MEGA dalam bahasa Jawa dibaca mego. Mego berarti mendung putih yang menyelimuti langit. Ketika masa pemerintahan Megawati banyak kerusuhan terjadi dan ekonomi rakyat belum stabil. Beberapa aset negara terjual untuk suatu keperluan.

Sedangkan SBY yang memiliki nama panjang Susilo Bambang Yudhoyono dirasakan bahwa pemerintahan yang dipimpin akan memperoleh kesusilaan. Perubahan-perubahan akan terjadi dan masyarakat mulai merasakan kestabilan sebagai warga negara. Namun kejadian alam yang telah terjadi menelan banyak korban. Menurut sebagian pendapat masyarakat dikaitkan dengan nama Jusuf Kalla. Nama belakang yang dibaca dalam bahasa Jawa kolo berarti musibah atau kejadian buruk terkait dengan beberapa peristiwa seperti Tsunami dan bencana alam lainnya.

Nah, untuk periode 2009 – 2014 siapakah yang menjabat sebagai presiden dan wakil presiden apabila kita kaitkan dengan nama calon presiden saat ini? Silakan Anda menebak dan memilih nama presiden dan wakilnya yang dianggap tidak akan membawa dampak buruk bagi negara dan masyarakat. Mega – Pro (dianggap akan membawa kerusuhan dua kali lipat dari sebelumnya), SBY – Berbudi (nama yang baik dan membawa berkah, masyarakat lebih bersusila dan berbudi kepada sesamanya), dan JK – Win (diprediksikan kemenangan berpihak pada sang kollo). Dan, selanjutnya terserah Anda!!! (rhe)

No comments: